Tuesday, May 15, 2012

Manfaat-Manfaat Buah NAGA



PENGERTIAN BUAH NAGA
Buah naga (Inggris: pitaya) adalah buah dari beberapa jenis kaktus dari marga Hylocereus dan Selenicereus. Buah ini berasal dari Meksiko, Amerika Tengah dan Amerika Selatannamun sekarang juga dibudidayakan di negara-negara Asia seperti Taiwan, Vietnam, Filipina, dan Malaysia. Buah ini juga dapat ditemui di Okinawa, Israel, Australia utara dan Tiongkok selatan. Hylocereus hanya mekar pada malam hari. Pada tahun 1870 tanaman ini dibawa orang Perancis dari Guyana ke Vietnam sebagai tanaman hias. oleh orang Vietnam dan orang Cina buahnya dianggap membawa berkah. Oleh sebab itu, buah ini selalu diletakkan di antara dua ekor patung naga berwarna hijau di atas meja altar. Warna merah buah jadi mencolok sekali di antara warna naga-naga yang hijau. Dari kebiasaan inilah buah itu di kalangan orang Vietnam yang sangat terpengaruh budaya Cina dikenal sebagai thang loy (buah naga). Thang loy orang Vietnam ini kemudian diterjemahkan di Eropa dan negara lain yang berbahasa Inggris sebagai dragon fruit (buah naga).

Berikut ini kandungan nutrisi lengkap buah naga :
- Kadar Gula : 13-18 briks
- Air : 90 %
- Karbohidrat : 11,5 g
- Asam : 0,139 g
- Protein : 0,53 gM
- Serat : 0,71 g
- Kalsium : 134,5 mg
- Fosfor : 8,7 mg
- Magnesium : 60,4 mg
- Vitamin C : 9,4 mg

Manfaat BUAH NAGA
Buah Naga mempunyai berbagai macam manfaat atau khasiat yang baik untuk tubuh kita, yaitu sebagai berikut:
- Penyeimbang kadar gula darah
-Pelindung kesehatan mulut
-Pencegah pendarahan
-Mengobati keluhan keputihan
-Pencegah kanker usus
-Mengurangi kolesterol
-Mengurangi tekanan emosi
-Menetralkan toksin dalam darah
-Menurunkan kadar lemak dalam tubuh
-Meningkatkan metabolisme tubuh
-Menjaga kesehatan jantung
-Mencegah kencing manis
-Menajamkan penglihatan mata
-Menguatkan otak
-Menguatkan tulang
-Menambah darah
-Mencegah demam badan
-Menambah selera
-Menambah kelicinan, kehalusan kulit serta mencegah jerawat
-Mengobati tumor
-Mengobati asam urat
-Menyembuhkan rematik
-Menguatkan Ginjal
-Mencegah sembelit
-Memperlancar fese

JENIS-JENIS BUAH NAGA
Jenis tanaman buah naga ada empat macam:

1. Pertama, buah naga daging putih (Hylocereus Undatus). Buah jenis ini bercita manis bercampur masam segar, mempunyai sisik atau jumbai kehijauan d sisi luar. Tanaman ini sangat cocok d tanam di lahan kering, dan dan sekali tanam usianya bisa bertahan sampai 20 tahun.
Kadar kemanisan 10-13 brik.
Bobot rata-rata perbuah 400-500 gram, ada juga yang hingga 650 gram.


2. Kedua, buah naga daging merah (Hylocereus Polyrhizus). Sosok tanaman jenis ini lebih kekar. Di bagian batang dan cabang, jarak antar duri tampak lebih rapat. Dagingnya berwarna merah keunguan.
Kadar kemanisan 13-15 brik.
Bobot buah 400-500 gram.




3. Ketiga, buah naga daging super merah (Hylocereus Costaricensis). Batangnya lebih besar dan berwarna loreng ketika tua. Kulit buah merah dan berjumbai.
Tingkat kemanisan 13-15 brik
Bobot buah rata-rata 400-500 gram





4. Keempat, buah naga kulit kuning daging putih (Selenicerius Megalanthus). Penampilannya khas dengan kulit kuning dan tanpa sisik atau jumbai. Tekstur kulit cenderung halus, seperti apel, sehingga dijuluki kaktus apel.
Kadar kemanisan 15-18 brik.
Bobot buah 80-100 gram.







Semoga bermanfaat..^_^